Inilah Cara Meningkatkan Volume Suara Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A Tanpa Root Sama Sekali

Buat kamu yang merasa keluaran suara dari Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A kurang kuat atau kurang keras, baik itu di speaker aktif maupun melalui Headset. Maka tutorial inilah yang sedang kamu butuhkan. Pasalnya di postingan kali ini admin akan bagikan ke kamu tata cara meningkatkan volume Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A tanpa root. Yuk disimak!

Inilah Cara Meningkatkan Volume Suara Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A Tanpa Root Sama Sekali

Inilah Cara Meningkatkan Volume Suara Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A Tanpa Root Sama Sekali
Inilah Cara Meningkatkan Volume Suara Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A Tanpa Root Sama Sekali

Sebenarnya bukan hanya di Xiaomi Redmi 6 dan 6A saja, selama admin menggunakan Sony Xperia pun, secara otomatis akan muncul peringatan setiap kali kita meningkatkan suara di atas ambang batas. Ambang batas ini apa? Yah anggap saja suatu rekomendasi dari tingkat volume suara yang dianggap aman untuk kesehatan telinga.

Nah Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A juga seperti itu, dimana secara default nampaknya mereka sengaja mengecilkan suara sehingga ketika dinaikkan ketingkat maksimal pun tidak akan memekakkan telinga. Sayangnya hal ini kurang disukai oleh sebagian besar pengguna Smartphone Xiaomi. Malahan dianggap sebagai suatu bug.

Oleh karena itu buat kamu yang ingin lebih meningkatkan suara pada Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A tanpa root sama sekali, bisa mencoba tutorial yang akan admin bagikan kali ini. Namun ingat, segala konsekuensi kamu yang tanggung. Kalau sudah siap kita langsung mulai saja tutorialnya.
1. Aktifkan terlebih dahulu mode USB Debugging yang ada di Redmi 6 dan Redmi 6A, caranya tinggal kamu masuk ke pengaturan > tentang ponsel > tap sebanyak 7 kali pada versi Miui > setelan tambahan >
2. Silahkan kamu ketikkan * # * # 3646633 # * # * melalui papan tombol
3. Nanti akan masuk ke suatu menu pengaturan rahasia yang ada di Redmi 6 dan Redmi 6A
4. Setelah itu pilih opsi "Pengujian perangkat keras"
5. Pilih item Audio -> Volume -> Audio Playback
6. Pilih nilai: 1. Default; 2. System; 3. 3/4 tiang-headset.
7. Tentukan nilai bar yang awalnya 144, ubah ke 160 (ini adalah level volume maksimal)
8. Kemudian tekan tombol set
9. Selesai

Cara di atas tidak hanya berimbas pada volume suara pada loudspeaker saja, melainkan juga pada keluaran suara Headset Redmi 6 dan Redmi 6A. Silahkan kamu atur sendiri mana tingkat volume yang ingin dinaikkan. Buat pengguna Xiaomi tipe lain silahkan dicoba sendiri. Apalagi ini tanpa root sama sekali, harusnya tidak ada kendala berarti pada saat mempraktikkannya.

Nah itulah dia tata cara meningkatkan volume suara pada Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A tanpa root sama sekali. Jika dirasa bermanfaat silahkan +1, like dan bagikan serta Subscribe channel Miuitutorial Indonesia. Salam admin Miuituitorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url