400rb-an Dapat Smartband AMOLED: Review Huawei Honor 4 Bracelet | Saingan Mi Band 3
Sedang mencari Smartband berlayar Amoled di rentang harga 400rb hingga 500rb rupiah? Yah sudah bisa tahan air hingga kedalaman 50 meter? Punya tampilan sporty dan tidak malu-maluin diajak kondangan? Ceilee.. Nih admin rekomendasikan ke kamu Smartband dari salah satu brand terkenal yaitu Huawei Honor 4 Bracelet. Untuk review lengkapnya bisa kamu simak berikut ini.
Hal pertama yang admin pikirkan ketika menerima kiriman Smartband Huawei Honor 4 ini dari salah satu situs belanja luar negeri yaitu Gearbest.com adalah apakah Smartband ini pantas menggantikan Xiaomi Mi Band 3 yang sudah admin gunakan selama ini. Jujur saja admin sudah suka sekali dengan segala fitur yang ada di Mi Band 3, terlebih dari sudut pandang subjektif, admin miuitutorial.com adalah seorang Mi Fans. So pasti ketika menerima produk dari brand lain. Bakal terasa kagok.
Setelah penggunaan selama lebih kurang 1 Minggu, admin bisa merasakan feel yang nyaman dari Smartband Honor 4 ini. Salah satu yang menjadi daya tariknya adalah layar. Yup, berbeda dengan Mi Band 3 yang masih mengandalkan layar OLED satu warna, Huawei Honor 4 ini sudah menggunakan layar Amoled.
Kalau ditanya soal kecerahan, sudah pasti sangat cerah bin terang. Terlebih karakteristik layar Amoled yang memang sudah seperti itu dan karena sudah AMOLED juga, so pasti icon-icon yang tampil di layar pun berwarna. Jangankan di tempat terang ruangan, bahkan di bawah terik sinar matahari saja admin masih bisa sangat jelas melihat tampilan layar Smartband ini.
Selain layar, ada hal menarik juga yang bisa admin temukan pada Huawei Honor 4 ini adalah dia sudah punya 2 sensor detak jantung. Hal semacam ini tidak admin dapatkan dari Mi Band 3 dan karena ada 2 sensor detak jantung ini, proses pengukuran juga terasa lebih cepat serta berkelanjutan.
Hal lain yang bikin admin kagum juga adalah Honor 4 Bracelet ini bisa mengidentifikasi kualitas tidur kita melalui salah satu fitur andalan mereka yaitu Truesleep. Jadi dengan fitur Truesleep ini maka intensitas tidur menjadi sangat terukur. Semisal berapa lama kita tidur di Deep sleep, REM, Light sleep dan awake.
Dari segi baterai juga cukup lumayan, terlebih Smartband ini menggunakan layar AMOLED. Huawei sendiri mengklaim jika Smartband ini sanggup bertahan selama 14 hari tanpa sinkron ke Smartphone dan 6 hari untuk sinkron. Sedangkan realnya sendiri sanggup bertahan selama 4 hingga 5 hari. Masih terbilang wajarlah untuk sebuah Smartband.
Hal yang cukup disayangkan dari Smartband Huawei Honor 4 ini adalah bahasa bawaannya yang masih menggunakan bahasa Mandarin. Jadi ketika pertama kali pairing juga membingungkan. Selain itu pilihan strap atau band yang masih sedikit, terlebih untuk pasar Indonesia. Sehingga untuk saat ini atau pada sadar artikel review ini dibuat, cuma baru bisa predorder untuk pilihan strap warna lain.
Review lengkap dari Smartband Huawei Honor 4 ini sendiri sudah admin buatkan dalam bentuk video, baut kamu yang tertarik menontonnya bisa cek video berikut ini:
dan ini adalah cara mengganti bahasa mandarin ke bahasa inggris:
Oh iya, link pembelian dari Smartband ini sudah admin sertakan di kolom deskripsi video. Silahkan cek di sana. Nah itulah dia review dari admin untuk Smartband Huawei Honor 4. Semoga review sederhana ini bisa menambah referensi kamu dalam memilih Smartband. Silahkan +1, like dan bagikan serta subscribe channel Miuitutorial Indonesia. Salam admin miuitutorial.com
400rb-an Dapat Smartband AMOLED: Review Huawei Honor 4 Bracelet | Saingan Mi Band 3
400rb-an Dapat Smartband AMOLED Review Huawei Honor 4 Bracelet Saingan Mi Band 3 |
Hal pertama yang admin pikirkan ketika menerima kiriman Smartband Huawei Honor 4 ini dari salah satu situs belanja luar negeri yaitu Gearbest.com adalah apakah Smartband ini pantas menggantikan Xiaomi Mi Band 3 yang sudah admin gunakan selama ini. Jujur saja admin sudah suka sekali dengan segala fitur yang ada di Mi Band 3, terlebih dari sudut pandang subjektif, admin miuitutorial.com adalah seorang Mi Fans. So pasti ketika menerima produk dari brand lain. Bakal terasa kagok.
Setelah penggunaan selama lebih kurang 1 Minggu, admin bisa merasakan feel yang nyaman dari Smartband Honor 4 ini. Salah satu yang menjadi daya tariknya adalah layar. Yup, berbeda dengan Mi Band 3 yang masih mengandalkan layar OLED satu warna, Huawei Honor 4 ini sudah menggunakan layar Amoled.
Kalau ditanya soal kecerahan, sudah pasti sangat cerah bin terang. Terlebih karakteristik layar Amoled yang memang sudah seperti itu dan karena sudah AMOLED juga, so pasti icon-icon yang tampil di layar pun berwarna. Jangankan di tempat terang ruangan, bahkan di bawah terik sinar matahari saja admin masih bisa sangat jelas melihat tampilan layar Smartband ini.
Selain layar, ada hal menarik juga yang bisa admin temukan pada Huawei Honor 4 ini adalah dia sudah punya 2 sensor detak jantung. Hal semacam ini tidak admin dapatkan dari Mi Band 3 dan karena ada 2 sensor detak jantung ini, proses pengukuran juga terasa lebih cepat serta berkelanjutan.
Hal lain yang bikin admin kagum juga adalah Honor 4 Bracelet ini bisa mengidentifikasi kualitas tidur kita melalui salah satu fitur andalan mereka yaitu Truesleep. Jadi dengan fitur Truesleep ini maka intensitas tidur menjadi sangat terukur. Semisal berapa lama kita tidur di Deep sleep, REM, Light sleep dan awake.
Dari segi baterai juga cukup lumayan, terlebih Smartband ini menggunakan layar AMOLED. Huawei sendiri mengklaim jika Smartband ini sanggup bertahan selama 14 hari tanpa sinkron ke Smartphone dan 6 hari untuk sinkron. Sedangkan realnya sendiri sanggup bertahan selama 4 hingga 5 hari. Masih terbilang wajarlah untuk sebuah Smartband.
Hal yang cukup disayangkan dari Smartband Huawei Honor 4 ini adalah bahasa bawaannya yang masih menggunakan bahasa Mandarin. Jadi ketika pertama kali pairing juga membingungkan. Selain itu pilihan strap atau band yang masih sedikit, terlebih untuk pasar Indonesia. Sehingga untuk saat ini atau pada sadar artikel review ini dibuat, cuma baru bisa predorder untuk pilihan strap warna lain.
Review lengkap dari Smartband Huawei Honor 4 ini sendiri sudah admin buatkan dalam bentuk video, baut kamu yang tertarik menontonnya bisa cek video berikut ini:
dan ini adalah cara mengganti bahasa mandarin ke bahasa inggris:
Oh iya, link pembelian dari Smartband ini sudah admin sertakan di kolom deskripsi video. Silahkan cek di sana. Nah itulah dia review dari admin untuk Smartband Huawei Honor 4. Semoga review sederhana ini bisa menambah referensi kamu dalam memilih Smartband. Silahkan +1, like dan bagikan serta subscribe channel Miuitutorial Indonesia. Salam admin miuitutorial.com