Main Game di Xiaomi Mi5 Sering Drop FPS? Coba Tutorial Cara Racun Disable Thermal Engine Berikut Ini

Padahal Xiaomi Mi5 Gemini dibekali dengan prosesor kelas Flagship dari Qualcomm yaitu Snapdragon 820 dengan GPU Adreno 530, tapi kenapa ketika diajak bermain game berat dalam jangka waktu lama malah semakin lama semakin terasa Frame drop atau Lag ya?

Apakah ini memang sudah menjadi tipikal SD820 atau memang ada suatu cara lain yang efektif agar bisa menghilangkan Frame drop tersebut? Untuk menjawab ini sudah admin sediakan tutorial khusus yang membahas soal cara fix Frame drop di Mi5. Baca artikelnya hingga selesai.

Main Game di Xiaomi Mi5 Sering Drop FPS? Coba Tutorial Cara Racun Disable Thermal Engine Berikut Ini

Main Game di Xiaomi Mi5 Sering Drop FPS? Coba Tutorial Cara Racun Disable Thermal Engine Berikut Ini
Main Game di Xiaomi Mi5 Sering Drop FPS? Coba Tutorial Cara Racun Disable Thermal Engine Berikut Ini

Setidaknya hingga penghujung akhir tahun 2107 ini dan bisa saja akan tetap menjadi jawara di tahun 2018., Xiaomi Mi5 masih menjadi pilihan banyak calon pembeli Smartphone Xiaomi. Hal ini bisa dimaklumi mengingat Xiaomi Mi5 masih membawa spesifikasi hardware yang mumpuni.

Sebut saja ada Snapdragon 820 RAM 3/4 GB serta pilihan internal storage 32/64/128 GB yang admin prediksi masih kuatlah untuk bisa mengarungi kerasnya pertarungan Smartphone di Indonesia hingga 2 tahun ke depan. Apalagi kalau kamu pakai cuma untuk browsing, sosial media dan sedikit gam ringan.

Sejatinya sih Xiaomi Mi5 diciptakan sebagai Smartphone Flagship dari Xiaomi yang mampu melibas game-game terkini, namun mungkin karena suatu hal semisal kebijakan dari produsen pembuat chip atau dari Xiaominya sendiri, maka jangan heran jika pada suatu skenario semisal bermain game HD dalam waktu alam akan membuat FPS (Frame per Second) pada Mi5 ini drop.

Hal ini admin rasakan sendiri ketika diajak bermain game Asphalt Extereme dan Modern Combat 5. Iya memang tidak terlalu berasa, tapi penurunan FPS ini tidak bisa diabaikan begitu saja, karena bisa mengurangi pengalaman dan kenyamanan kita dalam bermain game. Oleh karena itu admin akan coba bagikan tutorial bagaimana cara mengatasi FPS yang drop pada Xiaomi Mi5, baik itu yang versi Reguler, Prime, dan PRO. Untuk lebih lengkapnya bisa kamu simak berikut ini.

Bahan:
- Root Explorer di sini

Caranya:
1. Install root Explorer di atas tadi, jika sudah ada sebelumnya, silahkan lanjut ke tahap dua
2. Masuk ke direktori System/etc/ lalu cari ketiga file berikut yaitu: thermal-engine-8996-high.conf, thermal-engine-8996-map.conf, thermal-engine-8996.conf
3. Pada akhirnya kamu tambahkan .bak jadi misalkan thermal-engine-8996-high.conf menjadi thermal-engine-8996-high.conf.bak
4. Sebelum merubahnya, usahakan untuk membackup ketiga file tadi di komputer atau USB OTG supaya lebih mudah jika ingin direstore atau bisa juga dengan menghapus ekstensi .bak tadi

Catatan:
- Segala resiko ditanggung penumpang
- Untuk bisa menjalankan tutorial di atas, maka pastikan Xiaomi Mi5 Gemini kamu sudah dalam keadaan root superSU. Buat yang belum root bisa ikuti caranya di sini

Sejauh yang admin tahu Thermal Engine hanya terdapat pada prosesor Snapdragon dari Qualcomm. Fungsinya tidak lain adalah untuk menjaga agar bisa memberikan limit yang jelas dan presisi terhadap CPU atau prosesor sehingga jika suhu pada prosesor mencapai limit tertentu yang sudah ditetapkan akan turun performanya. Nah performa yang turun ini berdampak pada FPS game yang kita mainkan.

Namun kabar baiknya adalah kesehatan atau kondisi dari Smartphone Xiaomi kita jadi terjaga keawetannya, terutama terkait komponen-komponen yang ada di dalam ponsel Xiaomi. Hal semacam ini (Thermal Engine) tidak admin temukan pada Smartphone Xiaomi yang menggunakan prosesor bikinan Mediatek (contoh Redmi Note 3G, Redmi Note 3 Mediatek Hennesy, Redmi Pro, Redmi Note 4 Nikel, Redmi Note 2/Prime) sehingga jika terjadi overheat atau panas berlebih maka device akan reboot sendiri.

Ada nilai plus dan minus memang dari penerapan Script thermal engine ini, jadi pergunakanlah dengan bijak. Buat kamu yang mau mengembalikannya lagi tinggal rename saja ketiga file di atas kembali ke ekstensi awal. Okey sekian tutorial dari admin bagaimana cara mengatasi Frame drop pada Xiaomi Mi5 Gemini ketika diajak bermain game berat. Diskusikan di kolom komentar jika ada yang kurang dipahami dan jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Semoga bermanfaat, salam admin Miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url