Sebelum Membeli Xiaomi Mi5x: Baca Dulu 3 Jenis Rom Miui Kutukan Ini! Mana yang Kamu Dapat?
Apakah dalam waktu dekat kamu bakal membeli Smartphone Xiaomi Mi5x? atau malah punya? Okey buat yang sedang berencana membeli Xiaomi Mi5x, ada baiknya kamu tahu dulu seluk-beluk dari rom Miui yang terinstall supaya ketika menerimanya nanti tinggal langsung pakai tanpa dibikin repot lagi.
Seumur-umur baru kali ini admin menemukan ada 3 jenis rom pada Smartphone Xiaomi. Memang sih sebelumnya sudah pernah ada bahasan tentang cara membedakan antara rom distributor, rom official dan rom developer di sini bahkan sempat menjadi artikel yang paling banyak dibaca sebagai referensi awal untuk bisa membeli Smartphone Xiaomi. Namun untuk yang satu ini ternyata sangat berpengaruh.
Kasus 3 jenis rom Miui ini terjadi pada Xiaomi Mi5x yang merupakan kakak dari Xiaomi Mi A1. Yang mana jika salah dalam prosedur bisa membuat Mi5x kamu mati total. Kasus ini sudah banyak yang melaporkannya di forum en-Miui terkhusus dari penjualan AliExpress. Namun tidak menutup kemungkinan jika Xiaomi Mi5X yang dijual melalui distributor Indonesia juga seperti itu. Namanya juga perminaan tinggi, otomatis para distributor berlomba-lomba memasukkannya.
Adapun dari 3 jenis rom Miui tersebut ialah
Rom Official Miui 9 Versi China
Rom yang satu ini sudah pasti rom Miui official dari Xiaomi yang mana biasanya rom pertama yang akan disuntikkan pada Smartphone Xiaomi yang baru keluar. Soal ketersediaan update, sudah pasti rom Miui 9 versi china stable ini akan selalu mendapatkan update OTA dari Xiaomi.
Untuk memastikan atau mengecek apakah rom Miui yang sedang terinstall di Xiaomi Mi5x tersebut adalah rom Miui 9 official china stable bisa membaca artikel yang ada di sini atau bisa kamu cek melalui perintah ADB di bawah ini:
fastboot getvar all
(bootloader) version:0.5
(bootloader) serialno:a8c7d4380304
(bootloader) product:tiffany
Kalau hasilnya positif Mi5x kamu terinstall rom Miui 9 china stable, selamat kamu beruntung. Namun jika ternyata bukan. Lanjutkan baca artikel berikut.
Rom Miui Global 8.5 stabil versi ???? (NDBCNED)
Okey, untuk rom versi yang satu ini admin juga kurang tahu jelasnya versi berapa, namun menurut sumber yang admin baca juga terbilang jarang ditemui dan apabila kamu paksa flashing menggunakan Mi Flashtool maka besar kemungkinan akan terjadi brick sehingga Xiaomi Mi5x kamu akan terbaca sebagai Qualcomm HS-USB QDLoader 900E.
Nah jika sudah terlanjut Xiaomi Mi5X kamu terdeteksi sebagai Qualcomm HS-USB QDLoader 900E, bisa ikuti cara unbricknya di sini.
Rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED)
Nah!! ini dia rom Miui yang paling menjadi momok di kalangan pengguna Xiaomi Mi5x, khususnya yang dibeli dari situs AliExpress. Aslinya rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED) adalah rom milik Xiaomi Mi MAX 2 yang mana bootloadernya sudah dimodifikasi. Sehingga jika kamu paksa flash maka akan terjadi brick.
Supaya lebih meyakinkan, silahkan lakukan pengecekan sebagai berikut dan jika hasilnya seperti ini:
fastboot getvar all
(bootloader) version:LA.UM.5.5.r1-02800-8x96.0-84-g7f1de0c
(bootloader) serialno:f80d6a16
(bootloader) product:oxygen
Maka, Xiaomi Mi5x kamu positif terinstall Rom distributor abal-abal. Langkah paling mudah sih ya kembalikan ke penjual atau minta penjualnya untuk flashingkan ke rom Miui 9 official atau bisa mengikuti cara di sini (sedang d buat)
Kalau kamu perhatikan dari ketiga jenis rom di atas memang seperti tidak ada yang aneh dan umum sekali ditemukan pada Smartphone Xiaomi yang dijual di Indonesia. Namun sepertinya untuk kasus Xiaomi Mi5x ini agak sedikit berbeda dimana jika Mi5x sudah terlanjur Hardbrick maka akan sangat sulit untuk diperbaiki. Bahkan sudah ada yang nyoba pakai test point pun ada yang tidak berhasil menghidupkannya lagi.
Akan tetapi semoga saja ini hanya bersifat sementara sampai pihak Xiaomi sendiri atau developer pihak ketiga yang mampu menemukan celah agar Xiaomi Mi5X yang sudah terlanjur terinstall rom distributor abal-abal. Apabila kamu adalah seorang yang baru membeli Smartphone Xiaomi dan masih bingung dengan beragam tutorial yang ada di website ini.
Ditambah kebetulan dapat Xiaomi Mi5x Versi 3 yaitu yang terinstall rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED), dari pada repot, mending kembalikan saja ke penjualnya atau minta si penjual yang mem-flashing ulang ke Miui 9 official. Dari pada kenapa-kenapa nanti dan kamu yang rugi sendiri.
Terima kasih kepada salah satu member forum en-Miui PerezChilli yang sudah merangkum versi Rom Miui yang ada pada Mi5x. Jika kamu punya pengalaman lain terkait rom Miui Mi5x silahkan tulis di kolom komentar dan jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Semoga bermanfaat, salam admin miuitutorial.com
Sebelum Membeli Xiaomi Mi5x: Baca Dulu 3 Jenis Rom Miui Kutukan Ini! Mana yang Kamu Dapat?
Sebelum Membeli Xiaomi Mi5x: Baca Dulu 3 Jenis Rom Miui Kutukan Ini! Mana yang Kamu Dapat? |
Seumur-umur baru kali ini admin menemukan ada 3 jenis rom pada Smartphone Xiaomi. Memang sih sebelumnya sudah pernah ada bahasan tentang cara membedakan antara rom distributor, rom official dan rom developer di sini bahkan sempat menjadi artikel yang paling banyak dibaca sebagai referensi awal untuk bisa membeli Smartphone Xiaomi. Namun untuk yang satu ini ternyata sangat berpengaruh.
Kasus 3 jenis rom Miui ini terjadi pada Xiaomi Mi5x yang merupakan kakak dari Xiaomi Mi A1. Yang mana jika salah dalam prosedur bisa membuat Mi5x kamu mati total. Kasus ini sudah banyak yang melaporkannya di forum en-Miui terkhusus dari penjualan AliExpress. Namun tidak menutup kemungkinan jika Xiaomi Mi5X yang dijual melalui distributor Indonesia juga seperti itu. Namanya juga perminaan tinggi, otomatis para distributor berlomba-lomba memasukkannya.
Adapun dari 3 jenis rom Miui tersebut ialah
Rom Official Miui 9 Versi China
Rom yang satu ini sudah pasti rom Miui official dari Xiaomi yang mana biasanya rom pertama yang akan disuntikkan pada Smartphone Xiaomi yang baru keluar. Soal ketersediaan update, sudah pasti rom Miui 9 versi china stable ini akan selalu mendapatkan update OTA dari Xiaomi.
Untuk memastikan atau mengecek apakah rom Miui yang sedang terinstall di Xiaomi Mi5x tersebut adalah rom Miui 9 official china stable bisa membaca artikel yang ada di sini atau bisa kamu cek melalui perintah ADB di bawah ini:
fastboot getvar all
(bootloader) version:0.5
(bootloader) serialno:a8c7d4380304
(bootloader) product:tiffany
Kalau hasilnya positif Mi5x kamu terinstall rom Miui 9 china stable, selamat kamu beruntung. Namun jika ternyata bukan. Lanjutkan baca artikel berikut.
Rom Miui Global 8.5 stabil versi ???? (NDBCNED)
Okey, untuk rom versi yang satu ini admin juga kurang tahu jelasnya versi berapa, namun menurut sumber yang admin baca juga terbilang jarang ditemui dan apabila kamu paksa flashing menggunakan Mi Flashtool maka besar kemungkinan akan terjadi brick sehingga Xiaomi Mi5x kamu akan terbaca sebagai Qualcomm HS-USB QDLoader 900E.
Nah jika sudah terlanjut Xiaomi Mi5X kamu terdeteksi sebagai Qualcomm HS-USB QDLoader 900E, bisa ikuti cara unbricknya di sini.
Rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED)
Nah!! ini dia rom Miui yang paling menjadi momok di kalangan pengguna Xiaomi Mi5x, khususnya yang dibeli dari situs AliExpress. Aslinya rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED) adalah rom milik Xiaomi Mi MAX 2 yang mana bootloadernya sudah dimodifikasi. Sehingga jika kamu paksa flash maka akan terjadi brick.
Supaya lebih meyakinkan, silahkan lakukan pengecekan sebagai berikut dan jika hasilnya seperti ini:
fastboot getvar all
(bootloader) version:LA.UM.5.5.r1-02800-8x96.0-84-g7f1de0c
(bootloader) serialno:f80d6a16
(bootloader) product:oxygen
Maka, Xiaomi Mi5x kamu positif terinstall Rom distributor abal-abal. Langkah paling mudah sih ya kembalikan ke penjual atau minta penjualnya untuk flashingkan ke rom Miui 9 official atau bisa mengikuti cara di sini (sedang d buat)
Kalau kamu perhatikan dari ketiga jenis rom di atas memang seperti tidak ada yang aneh dan umum sekali ditemukan pada Smartphone Xiaomi yang dijual di Indonesia. Namun sepertinya untuk kasus Xiaomi Mi5x ini agak sedikit berbeda dimana jika Mi5x sudah terlanjur Hardbrick maka akan sangat sulit untuk diperbaiki. Bahkan sudah ada yang nyoba pakai test point pun ada yang tidak berhasil menghidupkannya lagi.
Akan tetapi semoga saja ini hanya bersifat sementara sampai pihak Xiaomi sendiri atau developer pihak ketiga yang mampu menemukan celah agar Xiaomi Mi5X yang sudah terlanjur terinstall rom distributor abal-abal. Apabila kamu adalah seorang yang baru membeli Smartphone Xiaomi dan masih bingung dengan beragam tutorial yang ada di website ini.
Ditambah kebetulan dapat Xiaomi Mi5x Versi 3 yaitu yang terinstall rom Miui Global 8.5 v8.5.6.0.0 (NDBCNED), dari pada repot, mending kembalikan saja ke penjualnya atau minta si penjual yang mem-flashing ulang ke Miui 9 official. Dari pada kenapa-kenapa nanti dan kamu yang rugi sendiri.
Terima kasih kepada salah satu member forum en-Miui PerezChilli yang sudah merangkum versi Rom Miui yang ada pada Mi5x. Jika kamu punya pengalaman lain terkait rom Miui Mi5x silahkan tulis di kolom komentar dan jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Semoga bermanfaat, salam admin miuitutorial.com