Masih Jaman Kebingungan Cari Tutorial Pindah Ke Developer Rom China Xiaomi Redmi Note 3 PRO? Ini Tutorial Komplitnya

Memang apa sebenarnya fungsi dari developer rom china di xiaomi redmi note 3 pro? sampai-sampai ada beberapa pengguna redmi note 3 pro yang berlomba-lomba hijrah, baik dari rom global stable dan rom china stable ke developer rom china ini. Apakah memang sesulit itu sampai harus dibuatkan tutorial tersendri untuk pindah ke rom dev china ini? lalu bagaimana cara mudahnya?

Masih Jaman Kebingungan Cari Tutorial Pindah Ke Developer Rom China Xiaomi Redmi Note 3 PRO? Ini Tutorial Komplitnya

Masih Jaman Kebingungan Cari Tutorial Pindah Ke Developer Rom China Xiaomi Redmi Note 3 PRO? Ini Tutorial Komplitnya
Masih Jaman Kebingungan Cari Tutorial Pindah Ke Developer Rom China Xiaomi Redmi Note 3 PRO? Ini Tutorial Komplitnya

Dengar namanya saja sudah keren ya.. "developer rom", yang mana rom dev china ini lebih diperuntuhkan buat kamu yang haus akan update terbaru dari developer xiaomi. Selain itu juga biasanya developer orm china ini digunakan untuk memudahkan kita melakukan unlock bootloader di xiaomi redmi note 3 pro seperti tutorial yang ada di sini, sehingga kamu terbebas dari kutukan stuck di 50% seperti yang pernah admin bahas di sini dan di sini. Jadi Jangan bertanya lagi kenapa developer rom china statusnya selalu BETA!

Pada dasarnya tutorial flashing rom developer china di xiaomi redmi note 3 pro itu sama saja dengan ketika ingin melakukan flashing rom stable seperti china stable, atau global rom stable, yang berbeda hanya romnya saja. Jadi bagi kamu yang sudah terbiasa melakukan flashing rom, pasti tidak akan menemukan kesulitan yang berarti ketika mempraktekkan tutorial flashing rom dev china di redmi note 3 pro ini. Namun untuk pemula, admin akan coba jabarkan.

Bahan:
- Mi pc suite di sini
- mi flashtool di sini | update: Mi flashtool 2016 di sini
- File anf.zip di sini
- Dev rom china terbaru redmi note 3 pro di sini | v6.6.18 di sini
- ADB Driver di sini | Mirror di sini
- kabel USB original xiaomi

Caranya:
1. Install Mi pc suite dan mi flashtool beserta ADB driver lalu restart komputer kamu
2. Ambil dev rom china kemudian ekstrak, jika ekstensinya masih .tar ubah ke .tgz
3. aktifkan mode USB debugging dengan cara tekan berulang MIUI version di about phone, lalu masuk ke additional options > centang unlock oem, dan USB debugging
4. Sambungkan redmi note 3 pro ke komputer dengan kebel USB dan jika muncul menu pop up centang always dan tekan ok/yes
5. ekstrak lalu buka folder anf lalu jalankan cmd.exe kemudian ketikkan perintah adb devices jika terdeteksi lanjut ketikkan perintah adb reboot edl
6. jika sudah berhasil xiaomi redmi note 3 pro kamu masuk ke dalma mode download silahkan buka mi flashtool dan lakukan flashing rom seperti biasa.
7. untuk tutorial lengkapnya bisa ke sini

Catatan:
- lakukan backup semua data di internal memory redmi note 3 pro sebelum memulai tutorial ini
- selain menggunakan perintah melalui CMD, ada cara lain untuk tetap bisa masuk ke mode download di redmi note 3 pro, yaitu dengan tutorial di sini

Sederhananya tutorial flashing rom dev china ini sama dengan tutorial ketika kamu ingin pindah dari rom distributor ke rom official di redmi note 3 pro. yang berbeda hanya file romnya saja. Silahkan like, bagikan dan +1 tutorial ini. Semoga waktu yang admin luangkan untuk membuat tutorial ini bermanfaat buat kamu. Salam admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url